Dosis Penggunaan Habbatussauda Untuk Penyakit Gula

dr insanAssalamu alaikum,

saya ingin bertanya tentang obat diabetes ..

Apakah habbatussauda bisa mengobati diabetes? Saya telah menderita diabetes selama 10 tahun, sudah pernah pakai insulin.

 

Berapa dosis yang tepat untuk konsumsi habbatussauda baik bentuk serbuk atau minyak?..

Sebelumnya terima kasih…

 

Wa’alaikumussalam

Sdr Penanya Yth

Penelitian efek antidiabetik dari Habbatussauda telah dilakukan pada banyak riset, baik pada hewan percobaan maupun pada manusia. Diantara penelitian-penelitian tersebut adalah;

  1. Sebuah penelitian membuktikan efek kerja habbatussauda dalam upaya menurunkan kadar gula dengan cara meningkatkan level plasma insulin dan juga menekan penyerapan glukosa di saluran pencernaan/usus. Efeknya proses glukoneogenesis di liver menurun. Penelitian ini dilakukan pada binatang percobaan tikus diabetes hasil induksi. Lama pemberian habbatussauda adalah 10 hari dalam bentuk minyak/oil.

Judul penelitiannya adalah “Effects of Methanolic Extract and Commercial Oil of Nigella sativa L on Blood Glucose and Antioxidant Capacity in Alloxan Induced Diabetic Rats”, diterbitkan di Jurnal Pteredines Vol.18 tahun 2007 oleh Department of Biology, Faculty of Sciences, University of Setif, Algeria.

  1. Penelitian lain juga membuktikan bahwa efek hypoglikemik dari Habbatussauda tidak hanya melalui peningkatan pelepasan insulin di pancreas saja, bahkan yang lebih dominan adalah aktifitas Habbatussauda extra pancreatic atau di luar pancreas. Ini dibuktikan dengan pemberian minyak Habbatussauda pada tikus percobaan selama 2 hingga 6 minggu yang terbukti menurunkan kadar gula tikus diabetes.

Penelitian ini berjudul “The hypoglycemic effect of Nigella sativa oil is mediated by extrapancreatic actions” yag dilakukan oleh El-Dakhakhny M, Mady N, Lembert N, Ammon HP dan diterbitkan di Jurnal Planta Med, di tahun 2002.

Tanya: Adakah penelitian yang melibatkan manusia atau penggunaa pada manusia?

Jawab: Ada beberapa penelitian yag melibatkan penggunaan habbatussauda pada manusia untuk kasus ini, yakni bisa disebutkan beberapa di antaranya:

1.      Penelitian Habbatussauda berkaitan dengan efek hypoglikemik juga dilakukan kepada manusia. Satu riset penggunaan Habbatussauda diujicobakan kepada sekelompok siswa dengan dosis 2 gram (yakni 2 kapsul 500 mg diminum sehari dua kali). Bentuk sediaannya adalah serbuk, dengan lama penelitian dua minggu. Setelah dua minggu, diukurlah beberapa parameter darah, diantaranya adalah kadar glukosa, dimana terjadi penurunan tingkat kadar glukosa darah setelah konsumsi Habbatussauda dengan dosis dan lama terapi sebagaimana yang telah disebutkan.

Penelitian ini dimuat di Saudi Pharmaceutical Journal Volume 5 No. 2-3 April – July 1997, dengan judul “Effect of Oral Ingestion of Nigella sativa Seeds on Some Bloods Parameters”.

2.      Penelitian lain menggunakan minyak Habbatussauda, dilakukan kepada 55 pasien diabetes dengan dosis 2,5 ml atau setengah sendok takar obat sehari dua kali selama satu bulan. Setelah satu bulan hasilnya dievaluasi. Terdapat 40 pasien diabetes yang menunjukkan penurunan signifikan terhadap gula darah puasa mereka. Bisa dikatakan hampir 73% pasien yang mendapatkan terapi minyak habbatussauda mengalami perbaikan kadar gula darah. Pasien juga dimonitor semua hal yang berkaitan dengan efek samping penggunaan minyak Habbatussauda. Dan ternyata tak ditemukan efek samping yang berarti dalam penelitian tersebut.

Penelitian ini dilakukan oleh Department of Dravya Guna and Rasa Shastra, Institute of Indigenous Medicine, University of Colombo, Rajagiriya, Sri Lanka, dari bulan November 1996 hingga bulan Agustus 1997 dengan judul “Effek of Baraka Oil (Nigella sativa Oil) on Blood Sugar in Persons with Hyperglycemia”.

3.      Adalah uji klinis yang berjudul “Therapeutic Effect Of Nigella Sativa Oil On Different Clinical And Biochemical Parameters In Metabolic Syndrome” yang dilakukan oleh pihak Aligarh Muslim University dari bulan Oktober 2005 hingga Maret 2007. Riset ini meneliti 161 pasien dimana 115 pasien adalah laki-laki dan 46 pasien perempuan yang menderita penyakit metabolism sesuai dengan criteria ATP III. Usia penderita kisaran 20 hingga 70 tahun, dimana usia 40 hingga 60 tahun merupakan populasi terbesarnya.

Salah satu yang diuji adalah efek penggunaan minyak habbatussauda kepada penderita diabetes mellitus type II dimana satu kelompok diberi gabungan dosis minyak habbatussauda 2×2,5 cc serta Metformin (Obat Anti Diabetes) 500 mg 2 kali sehari, dan satu kelompok lainnya hanya diberi Metformin 500 mg sehari 2 kali tanpa pemberian minyak Habbatussauda.

Hasilnya, kelompok yang diberi terapi kombinasi herbal dan obat diabetes mengalami penurunan kadar gula yang signifikan dibading dengan yag hanya mendapatkan terapi metformin saja.

Demikian, semoga bermanfaat.

dr. Insan AN

Saran Tim Therapy Habbats:

Dalam hal ini, seyogyanya penggunaan Habbatussauda disesuaikan dengan kadar gula darah si penderita. Selama ini dosis yang biasa diberikan kepada penderita dengan menggunakan minyak Habbatussauda adalah sebagai berikut:

  • Kadar Gula darah Sewaktu 200 hingga 250 mg/dl dosis yang dianjurkan 2x 5 ml atau 2x satu sendok takar minyak Habbats Oil 369 atau 3×5 kapsul Habbats Habbasy Plus.
  • Kadar Gula darah Sewaktu 250 hingga 300 mg/dl dosis yang dianjurkan 3x 5 ml atau 3x satu sendok takar minyak Habbats Oil 369 atau 4×7 kapsul Habbats Habbasy Plus
  • Kadar Gula darah Sewaktu di atas 300 mg/dl dosis yang dianjurkan 4x 5 ml atau 4x satu sendok takar minyak Habbats Oil 369 atau 4×9 kapsul Habbats Habbasy Plus.

Tim Therapy Habbats

Artikel ini bekerja sama dengan Habbats, dengan habbatussauda yang  diimpor langsung dari Mesir, insyaAllah dijamin keasliannya. Untuk pemesanan produk dan  konsultasi  ”Ajaibnya Obat Nabi” silahkan hubungi alamat email dibawah ini  dengan menyebutkan pesanan produk ,  nama, umur, alamat , nomor HP  yang dapat dihubungi , via sms/Telp ke : 0812 12 060306 atau kirim email ke :  [email protected] 

 

produk 6Produk 6 . Habbat’s – Habbatussauda Murni

Dengan komposisi serbuk Habbatussauda 500 mg, membantu proses pengeluaran racun dari tubuh/detoks; membantu meningkatkan kuantitas ASI; dan membantu meningkatkan daya tahan dan stamina tubuh; dan yang terpenting dapat membantu mengobati berbagai penyakit seperti : Kanker, rematik, asam urat, migren, Maag, nyeri sendi, alergi, TBC, gangguan jantung, Ginjal, Liver, diabetes , Asthma, sesak nafas, Insomnia, stroke, prostat, wasir.

Harga : Rp 42,000 per 200 kapsul, pembelian minimal 2 Botol atau senilai Rp 84,000, belum termasuk ongkos kirim

 

habbats-dalam