4.Permudahlah hidupmu
Jika kamu beruntung untuk menjadi satu dari sedikit orang yang bekerja sebagai agen pemerintah, selamat! Tetapi, sekarang pekerjaan nyatamu dimulai. Kemungkinan besar kamu perlu banyak berpindah-pindah, dari negara ke negara lain, selalu menerima telepon. Apakah kamu bisa menerima tantangan tersebut?
- Belajar untuk menyimpan barang seminimum mungkin dan hidup dengan tidak memperdulikan kesenangan. Cobalah untuk tidak menyimpan barang yang tidak ingin kamu bawa, ketika kamu berjalan kaki dalam satu menit ke depan, ketika masalah datang. Terlalu banyak koneksi dan tanggung jawab bisa menjadi beban. Buatlah pekerjaanmu hidupmu. Kamu adalah seorang agen rahasia!
- Menjadi seorang mata-mata bisa membuat hubunganmu dengan manusia lain, atau hubungan romantismu menjadi sangat sulit. Kemungkinan besar kamu tidak bisa memberi tahu teman-teman dan keluargamu tentang apa pekerjaanmu. Apakah mereka menyetujui itu? Apakah kamu tidak keberatan untuk itu?
5.Pertimbangkan untuk menjadi mata-mata industri atau perusahaan
Ada lebih dari satu macam agen rahasia, jadi jika kamu mempunyai beberapa catatan buruk tetapi kemampuan mata-mata yang baik, kamu bisa mempertimbangkan untuk menjadi mata-mata perusahaan, bekerja untuk perusahaan besar untuk memata-matai perusahaan lain dan melaporkannya ke perusahaan tempatmu bekerja.
- Jika kamu tidak bekerja untuk pemerintah, mungkin kamu bisa bekerja sebagai investigator pribadi untuk membangun reputasimu sebagai penyelinap yang terpercaya dan mata-mata. Kemampuan ini bisa menarik perusahaan-perusahaan yang ingin mendapat informasi tentang rahasia-rahasia pesaing mereka.
- Bekerja sebagai mata-mata perusahaan, meskipun itu bukanlah sesuatu yang benar-benar ilegal, akan menjadi bermasalah jika kamu menandatangani persetujuan yang tidak mengijinkanmu untuk memberitahukan informasi perusahaan. Terkadang, kamu perlu bekerja sebagai agen dobel, bekerja untuk dua perusahaan yang berbeda pada waktu yang bersamaan, dan melaporkan kembali kepada yang lain tentang apa yang terjadi. (BERSAMBUNG/rd)
https://m.eramuslim.com/resensi-buku/167492.htm