Telapak Tangan dan Kaki Sering Berkeringat? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Eramuslim.com – Pada umumnya, seseorang berkeringat di saat tertentu misalnya kegerahan atau kepanasan ketika berada dibawah sinar matahari. Namun, ada juga sebagian orang yang mengalami di luar waktu-waktu di atas, dan bukan badan mereka yang berkeringat melainkan hanya anggota badan yaitu telapak tangan dan kaki.

Hal tersebut membuat aktivitas penderitanya merasa sangat terganggu bahkan merasa takut. Pasalnya, banyak orang yang mengira keringat berlebih adalah pemicu dari penyakit jantung. Dalam dunia medis, keluarnya keringat berlebih di sebut juga dengan hiperhidrosis.

Telapak tangan dan kaki kita memiliki lebih banyak kalenjar keringat ketimbang bagian tubuh lainnya sehingga bagian tubuh ini kerap terasa lembab.

Adapun penyebab telapak kaki dan tangan sering berkeringat secara berlebihan dapat berbeda-beda, tergantung jenis hiperhidrosis primer atau sekunder.

Hiperhidrosis Primer
Melansir Mayo Clinic, jenis hiperhidrosis yang paling umum adalah hiperhidrosis fokal primer. Hiperhidrosis ini disebabkan gangguan saraf yang membuat sinyal kelenjar keringat jadi terlalu aktif. Kendati tidak ada aktivitas fisik berlebihan atau kenaikan suhu ekstrem, penderitanya bisa berkeringat secara berlebihan, terutama saat stres atau gugup.