3. Memenangkan Perang Tabuk
Bulan Rajab Rasulullah menang dalam Perang Tabuk. Perang ini merupakan perang Rasulullah melawan tentara Romawi yang terjadi pada 9 Hijriyah atau 630 Masehi. Ketika perang, kala itu pasukan muslim terdiri dari 30 ribu orang dan menempuh perjalanan yang jauh dari Madinah menuju Syam. Mengetahui banyaknya tentara muslim yang dipimpin Rasulullah, membuat tentara Romawi ketakutan dan memilih mundur. Akibatnya umat Islam dapat menang dalam Perang Tabuk.
4. Pembebasan Baitul Maqdis Palestina
Penaklukan Salahuddin Al Ayyubi di Alquds terjadi pada 2 oktober 1186, yakni bertepatan dengan 27 Rajab tahun 583 Hijriyah. Salahuddin berhasil mengalahkan Pasukan Salib yang menduduki Tanah Suci Yerusalem selama berpuluh tahun. Atas bantuan dan izin dari Allah SWT, akhirnya Salahuddin dan tentara Muslim dapat mengambil kembali kota suci Baitul Maqdis.