eramuslim.com
By M. Rizal Fadillah
SEMBOYAN Divisi Siliwangi yang terkenal adalah “Esa Hilang Dua Terbilang”. Artinya jika satu prajurit gugur maka akan datang kelipatan prajurit berjuang.
Peribahasa juga mengenal “Hilang Satu Tumbuh Seribu” dalam agama ada pula “Satu Orang Syahid Muncul Banyak Mujahid”.
Front Pembela Islam “syahid” setelah dianiaya habis oleh kezaliman. Kader dibunuh dengan kejam, pemimpin dipenjara, aset hendak disita, akhirnya FPI pun dibubarkan dan dilarang oleh penguasa.
Unjuk kekuatan “memalukan” saat pembacaan SKB pembubaran. Ada Panglima TNI, ada Kapolri, ada Jaksa Agung, ada Kepala BNPT di samping ada Menteri-Menteri. Drama seperti negara gawat.
Pasca pembubaran Pak Gurubesar Intelijen AM Hendropriyono mencak-mencak mengancam kepada pelindung FPI yang entah akan diapakan. Wanti-wantinya “tunggu giliran”. Tak jelas targetnya siapa.
Kok, Pak Hendro yang muncul, apakah ini operasi intelijen? Di belahan sana ada kelompok separatis tertawa terbahak-bahak, Papua Merdeka.
FPI santai saja tidak seserius para pembesar negeri yang berada di depan kamera dengan gagah. Meski Markas Besar Petamburan diserang pasukan dan “diobrak-abrik” namun dengan nyaman dideklarasikan pembentukan Front Persatuan Islam.
FPI baru dinyatakan berdiri. Mengingat hak berserikat dan berkumpul itu dilindungi Konstitusi maka Pak Mahfud yang memimpin pembubaran dan pelarangan menjadi pusing sendiri.
Akhirnya Pak Menko pun menyambut berdirinya FPI ini dengan membolehkan dan membenarkan meskipun mungkin dengan “garuk-garuk kepala”.
Pembubaran dan pelarangan “dahsyat” kemarin ternyata tak ada apa-apanya. Selamat datang Front Persatuan Islam (FPI). Tewasnya 6 syuhada tetap harus diusut karena mereka adalah martir perubahan.