Assalamu’alaikum Wr.Wb.
Saya wanita sudah menikah selama 3 tahun tapi belum mempunyai keturunan.
Haid saya teratur. tapi mengapa 2 bulan ini haid saya yang awalnya 1 minggu lamanya hanya 2 hari saja.
Dan kata orang tua, saya ini sedang mengandung bertepatan juga dengan mulainya haid saya yang hanya 2 hari itu. mau saya tes hamil, tapi sudah diperingatkan oleh ortu jangan dites dulu sebelum 3 bulan. Apa benar kata ortu?
Ketakutan yg lain, mungkinkah ada penyakit di dalam tubuh saya, dan sekarang pun (di bulan ke 3 ) saya juga haid hari pertama. Apa ini haid yang mulai tidak teratur yang mungkin ada penyakit yang mau berkembang? ataukah ini tanda2 mau hamil?
Saya mau periksa tapi masih bingung dok ! mohon berikan saya solusi untuk menyelesaikannya! Terimakasih.
Wassalam
Assalamu’alaikum Wr.Wb.
Sdr Teteh yang berbahagia. Tetaplah bersabar, ikhlas dan pasrahkan semuanya pada Alloh SWT sambil kita terus berihtiar, mudah – mudahan Alloh SWT memberikan apa yang Sdr harapkan sebagai seorang istri.
Siklus Menstruasi
Menstruasi adalah perdarahan vagina secara berkala akibat terlepasnya lapisan endometrium uterus. Siklus menstruasi dihitung sejak Hari Pertama Menstruasi (HPM) sampai datang hari pertama menstruasi periode berikutnya. Rentang siklus mentruasi adalah 21 – 35 hari, dengan rata-ratanya 28 hari. Sedangkan lamanya keluar darah menstruasi berkisar 2 – 8 hari.
Siklus menstruasi erat hubungannya dengan hormon reproduksi pada wanita seperti Luteinizing Hormon (LH), Folikel Stimulating Hormon (FSH), Prolaktin Releasing Hormon (PRH), estrogen, progesteron.
Fase siklus menstruasi
1. Fase menstruasi atau deskuamasi
Fase ini, endometrium terlepas dari dinding uterus dengan disertai pendarahan dan lapisan yang masih utuh hanya stratum basale. Fase ini berlangsung selama 3-4 hari.
2. Fase pasca menstruasi atau fase regenerasi
Fase ini, terjadi penyembuhan luka akibat lepasnya endometrium. Kondisi ini mulai sejak fase menstruasi terjadi dan berlangsung selama ± 4 hari.
3. Fase intermenstum atau fase proliferasi
Setelah luka sembuh, akan terjadi penebalan pada endometrium ± 3,5 mm. Fase ini berlangsung dari hari ke-5 sampai hari ke-14 dari siklus menstruasi.
4. Fase pramenstruasi atau fase sekresi
Fase ini berlangsung dari hari ke-14 sampai ke-28. Fase ini endometrium kira-kira tetap tebalnya, tetapi bentuk kelenjar berubah menjadi panjang berkelok-kelok dan mengeluarkan getah yang makin lama makin nyata. Bagian dalam sel endometrium terdapat glikogen yang diperlukan sebagai bahan makanan untuk telur yang dibuahi (zygot).
Jika terjadi pembuahan (sel telur bertemu dengan sperma) yang dikenal dengan zygot, maka zygot tersebut akan menembus endometium dan menempel pada dinding rahim, dan endometrium dipertahankan tetap utuh, maka terjadilah kehamilan.
Jika tidak terjadi pembuahan, maka endometrium akan luruh dan terjadilah perdarahan yang dikenal sebagai menstruasi.
Jadi tidak mungkin terjadi kehamilan (mengandung) bertepatan dengan terjadinya menstruasi.
Mengenai perubahan siklus menstruasi yang Sdr alami tiga bulan terakhir, dimungkinkan karena adanya keinginan yang sangat kuat untuk hamil, sehingga mengganggu fikiran dan mempengaruhi hormon reproduksi.
Sayang Sdr tidak menceritakan apakah Anda dan suami sudah melakukan pemeriksaan secara medis atau tidak. Saran saya, jika belum melakukan pemeriksaan secara medis sebaiknya Anda dan suami segera melakukan pemeriksaan.
Usaha untuk mencapai kehamilan tentunya harus terus diupayakan baik secara medis atau cara lainnya, asalkan tidak melanggar aqidah islam (silakan lihat di arsip konsultasi klinik sehat tentang “ infertilitas”. Allohu’alam bisshowab. (/sf)
Wassalamu’alaikum Wr.Wb.