Assalamualaikum bunda, Saya seorang ibu bekerja masih dengan satu anak, usia 2 tahun. Saya ingin tahu kapan anak saya siap untuk memasuki kelompok belajar seperti playgroup misalnya. Selama ini ketika saya bekerja anak saya titipkan pada mertua. Sampai saat ini anak saya masih memakai pampers dan minum susu dari dot, susah sekali mengajari dia minum pakai gelas, apalagi dia lebih banyak minum susu daripada makan. Kesulitan saya yang lain adalah saya tidak punya khodimat. Saya yakin bahwa pendidikan yang dia terima di rumah akan berperan besar pada perkembangan anak saya. Mohon saran untuk perbaikan pola pendidikan yang bisa saya terapkan sejak saat ini. Terima kasih. Wassalamualaikum Ira Humairah Jawab :
Walaykumsalam warahmatullahi wabarakatuh,
Bu Ira yang solihah, langsung saja ya bu, soal anak ibu, masih kecil kalau saya cenderung tidak usah buru-buru pakai gelas, biarkan saja dia menikmati botol susunya sampai kapan, sampai dia mau melepas, tidak musti kok anak pakai gelas, bahkan kalau anak minum susu pakai gelas, tidak akan banyak minum susunya. Berdasarkan pengalaman saya bu, anak-anak yang minum susunya pakai dot dan lama dilepasnya, maka tulangnya cenderung lebih kuat dan jarang sakit, yaa kalau pakai gelas, apa nikmatnya minum susu. Untuk masuk sekolah tergantung usia anak ibu, ada yang sudah terima anak usia kecil, ada juga yang boleh masuk playgroup usia 3 tahun. Sebaiknya sih 3 tahun masuk playgroup dan cari yang tidak setiap hari, cuma kalau anaknya tidak mau jangan dipaksa, biarkan dia nyaman dan bahagia dengan sekolahnya, jangan jadikan kelas sebagai siksaan. Ya, betul bu, pendidikan dirumah memegang peranan besar terhadap pendidikan anak-anak, namun susah kalau ibunya bekerja, karena yang banyak dilihat kan neneknya, mudah-mudahan neneknya dengan ibu memiliki pola pengasuhan yang sama. Hal lain yang dapat dilakukan, perdengarkan banyak Al Qur’an, cd pendidikan, dan lagu-lagu Islami. Mudah-mudahan ibu banyak waktu untuk anak sebelum tidur untuk membacakannya dongeng dan biacara apa saja, yang penting ciptakan komuniaksi dan kedekatan hati dengan si anak. Semoga berhasil ya bu, lebih dari yang ibu harapkan, aamiin. Wassalam Mam Fifi Ingin bertanya seputar masalah pendidikan dan keluarga kirim email ke [email protected] dengan subject : Pendidikan dan keluarga