Gempuran tentara Israel selama 22 hari ke Jalur Gaza telah menyebabkan banyak jatuh korban di kalangan rakyat sipil, anak-anak yang tidak berdosa, masjid, rumah penduduk, bangunan pemerintahan, kampus, sekolah, bahkan kuburan juga dihancurkan tentara Israel.
Siapapun yang masih memiliki iman, hati yang sehat, akal yang cerdas, pasti akan memiliki kepedulian terhadap penderitaan yang sedang dialami rakyat Gaza, Palestina.
Kepedulian tersebut tidak hanya dengan doa, tetapi juga dengan dana yang dikumpulkan dan selanjutnya diserahkan kepada rakyat Gaza, Palestina yang sangat, sangat, sekali lagi sangat membutuhkan untuk membeli makanan, obat-obatan dan bahan bangunan untuk merenovasi rumah mereka.
Komite Indonesia untuk Solidaritas Palestina (KISPA) yang dibentuk pada hari Selasa, 1 Rabi`ul Awal 1423 H / bertepatan dengan tanggal 14 Mei 2002 M, di kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI), Masjid Istiqlal, Jl. Taman Wijaya Kusuma Jakarta Pusat, memiliki visi, “Membangkitkan semangat rakyat Indonesia untuk peduli terhadap perjuangan bangsa Palestina meraih kemerdekaan, khususnya dalam menjaga kesucian Masjid Al-Aqsha.” Dan memiliki misi, salah satunya adalah, “Membantu perjuangan bangsa Palestina untuk bebas dari penjajahan Zionis Israel dalam bentuk moril maupun materil.”
Saya sebagai sekjen KISPA mengucapkan terima kasih atas kepercayaan masyarakat yang telah menyalurkan dana untuk saudara-saudara mereka di Gaza, Palestina melalui KISPA.
Karena ini adalah amanah umat yang harus disampaikan kepada mereka yang berhak, tepat pada sasaran yang menerima, maka saya bersama ustadz Muhendri Muchtar dan Okvianto dari KISPA harus mengantar langsung ke Gaza, Palestina.
Perjalanan yang jauh harus kami lalui, perjalanan yang harus menempuh jarak ribuan kilometer dari ibu kota negara RI, Jakarta menuju Gaza, Palestina, sungguh merupakan amanah yang berat yang harus ditunaikan.
Dengan berbekal tawakal kepada Allah dan memohon keselamatan serta kemudahan kepada-Nya, kami berbulat tekat untuk menyampaikan amanah umat Islam Indonesia secara langsung kepada rakyat Gaza, Palestina yang sedang menderita akibat agresi Israel.
Kami di KISPA sudah komitmen bahwa dana Palestina yang diamanahkan umat untuk disampaikan kepada rakyat Gaza, Palestina, tidak akan diambil walaupun satu rupiah untuk biaya transportasi, akomodasi ataupun biaya operasional KISPA.
Bagi KISPA dana tersebut itu adalah amanah yang harus disampaikan kepada mereka yang berhak secara utuh tanpa ada potongan sedikitpun, disampaikan kepada rakyat Gaza, Palestina berdasarkan akad yang diberikan kepada kami.
Mungkin pembaca bertanya, bagaimana biaya untuk pergi ke Gaza? Bukankah untuk pergi ke Gaza, Palestina membutuhkan biaya yang tidak sedikit?
Kami menjadi saksi atas kebenaran firman Allah swt di dalam Al Qur’an, bahwa Allah telah menyuruh setiap hamba-Nya untuk beramal dan bekerja, dan Dia akan melihat pekerjaan hamba-Nya, Dia tidak akan menyia-nyiakan amalan setiap hamba-Nya.
وقل اعملوا فسيرى الله عملكم ورسوله والمؤمنون وستردون إلى عالم الغيب والشهادة فينبئكم بما كنتم تعملون
“Dan katakanlah: "Bekerjalah kamu, maka Allah dan Rasul-Nya serta orang-orang mukmin akan melihat pekerjaanmu itu, dan kamu akan dikembalikan kepada (Allah) Yang Mengetahui akan yang gaib dan yang nyata, lalu diberitakan-Nya kepada kamu apa yang telah kamu kerjakan".” (QS: At Taubah/ 9: 105).
فمن يعمل مثقال ذرة خيرا يره
Barang siapa yang mengerjakan kebaikan seberat zarah pun, niscaya dia akan melihat (balasan) nya. (QS: Az Zalzalah/ 99: 7).
Barang siapa yang bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan ke luar. Dan memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangkanya. Dan barang siapa yang bertawakal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan) nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan (yang dikehendaki) Nya. Sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan bagi tiap-tiap sesuatu. (QS: Ath Thalaaq/ 65: 2-3).
Dana transportasi dan akomodasi perjalanan kami ke Gaza, Palestina berasal dari para sahabat, dan murid-murid pengajian yang selama ini berinteraksi dalam pembinaan.
Kepada mereka semua dan siapapun yang telah membantu perjalanan relawan kemanusiaan KISPA ke Gaza, Palestina, saya ucapkan terima kasih, jazakumullah khairan katsira, semoga Allah memberkahi dan membalas kebaikan mereka semua.
Ucapan terima kasih secara khusus saya ucapkan kepada Prof. DR. Didin Hafiduddin, adinda al-ustadz. Muhammad Arifin Ilham, Ir. Arkeno dan bapak Ahmadin.
(insya Allah bersambung…)
H. Ferry Nur S.Si
Emai : [email protected]
Website : www.kispa.org
Salurkan Infaq Peduli Al Aqsha
Ke Bank Muamalat Indonesia (BMI) Cabang Slipi
No. Rek. 311.01856.22 an Nurdin QQ KISPA