Bukan Follower Lady Gaga

Siapa yang tak kenal dengan Lady Gaga? Sueerr, saya tak kenal ! Wajah lady Gaga, maupun lagu-lagunya sungguh saya tidak tahu. Saya hanya tahu kalau Lady Gaga adalah seorang penyanyi. Itu saja.

Itupun saya baca sekilas dari headline sebuah media massa. Judul headline lain yang juga pernah saya baca yaitu,“Lady Gaga pemakai narkoba” Saya pun tak tetarik untuk membaca berita selengkapnya. Bukan berita baru, pikir saya. Sudah biasa kan artis memakai narkoba?

Nonton acara infotainment tentang selebritis juga nggak minat. Kalau kata ustadzah saya, “nggak rugi koq kalau kita nggak tahu dunia selebrtis.” Bener banget, mendingan waktunya dipakai untuk hal lain yang lebih bermanfaat, misalnya untuk membaca buku islami, dijamin menambah ilmu dan juga mencerahkan jiwa.

Nah, ceritanya tadi malam, saat menikmati makan malam sambil menonton siaran berita di televisi, ternyata ada berita tentang Lady Gaga. Penyiar memberitakan bahwa sang Superstar, Lady Gaga, memiliki follower terbanyak dalam situs twitter! Jumlah Follower-nya mencapai ribuan! ( saya lupa angka persisnya, kalau tak salah 4000 follower). Fakta lainnya, jumlah penonton video Lady Gaga di situs "YouTube"pun menembus rekor terbanyak, hingga mencapai 3 milliar penonton!! Wahh, dahsyat sekali ya Lady Gaga ini, jadi penasaran saya. Saya terus menyimak beritanya. Di akhir berita penonton pun disuguhkan video clip sang superstar.

Dan tampillah seorang wanita dengan hanya memakai pakaian dalam yang teramat sangat minim, meliuk-liuk tak keruan, diiringi suara musik yang menghentak-hentak. Melihatnya hati saya ikut tersentak . Inikah sang idola itu? Diakah yang telah mencuri perhatian tigamiliar manusia? Lalu apa sih isi lagunya ? Saya catat petikan lirik lagunya yang berjudul “Born This Way"… “No matter gay, straight, or bi Lesbian, transgendered Life… I’m on the right track, baby I was born to survive.” Astaghfirullah….

Hati saya kemudian bertanya-tanya cemas, adakah saudara-saudaraku telah menjadi follower-nya? mengakses videonya ? Ridhakah hati kita saat melihat gaya berpakaiannya, liukan tariannya? Setujukah kita dengan “dakwah” dalam lagunya?

Ah, kecemasan saya makin bertambah-tambah ketika mengingat banyak dari kita yang masih “silau”dan terpesona dengan budaya Barat. Apa yang dibawa oleh Barat dianggap keren, berkelas, modern… Produk Barat (fashion, film, lagu, musik dll) kita terima dengan tangan terbuka lebar…

Yang tidak mengikuti budaya Barat dianggap katro, nggak gaul, ketinggalan jaman… Ajaran Islam semakin dipinggirkan. Miris hati ini ketika mendengar seorangkawan berkata "Memakai jilbab itu kampungan.” Astaghfirullah…

Maka saya bertanya, siapakah sebenarnya yang telah membangun peradaban manusia? Siapakah yang telah mengeluarkan manusia dari kegelapan jahiliyah menuju cahaya iman? Bukankah Islam? Lantas mengapa sekarang budaya jahiliyah malah dianggap modern, sedangkan ajaran Islam dianggap terbelakang? Bukankah aneh pemikiran seperti ini?

Agama Islam tidak melarang hiburan, tentu saja hiburan yang tidak melenceng dari agama. Rasulullah bahkan mendorong warga di Madinah untuk selalu riang gembira. Rasulullah bersabda, “ Hiburlah dirimu dan bermainlah, sebab aku tidak suka melihat dalam agamamu ada kekerasan dan kekasaran.” (H.R al-Baihaqi). Beliau juga pernah membiarkan Aisyah r.a menyaksikan pertunjukan orang-orang Abisinia yang tampil di Mesjid.

Hati-hati Saudaraku, jangan salah pilih idola yang kemudian bisa menggerus iman kita! Sebagai ummat Nabi Muhammad Saw, sebagai pengikut Nabi Muhammad Saw, sudah seharusnya yang menjadi idola kita adalah Rasulullah Saw. Allah Swt berfirman, ”Sungguh telah ada pada diri Rasulullah itu suri tauladan yang baik bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap rahmat Allah dan kedatangan hari Kiamat dan yang banyak mengingat Allah. (Q.S Al-Ahzab[33]: 21

Islam pun memiliki banyak figur yang sangat pantas kita jadikan idola, para sahabat r.a, misalnya. Dari kaum wanita tidak sedikit yang bisa kita jadikanteladan seperti Siti Hajar, Khadijah, Aisyah, Fathimah, dan masih banyak lagi. Rasulullah Saw bersabda, “Semulia-mulia wanita di surga adalah Khadijah binti khuwalid (istri nabi Muhammad Saw), Fathimah binti Muhammad, Maryam binti Imran (ibunda nabi Isa as.) dan Asiah binti Muzahim (istri Fir’aun).” (H.R ath-Thabari)

Jika kita membaca dan menyelami sirah Nabi Muhammad Saw, para sahabat r.a, dan para ummul mukminin, niscaya akan kita temukan mutiara indah tiada tara! Betapa luar biasa perjuangan dan pengorbanan mereka demi lajunya dakwah Islam, sehingga Islam bisa sampai kepada kita. Membaca sirah mereka sungguh memotivasi diri , memacu kita, membulatkan tekad kita untuk semakin bersungguh-sungguh berpegang pada agama Allah.

Temukan idola kita di dunia Islam! Marilah kita teladani keindahan akhlak Rasulullah, keberanian para sahabat, ketabahan Siti hajjar, kesetiaan Khadijah, kecerdasan Aisyah, keteguhan Fathimah!

Terakhir, saya bertanya-tanya apakah ada yang bisa kita teladani dari Lady Gaga?

Wallahua’lam bish-shawaab.