Mungkin ketika kita mendengar kata "keluarga", yang ada di bayangan kita adalah sebuah rumah yang terdiri dari ayah, ibu, dan anak-anak. Terkadang kita tidak pernah menyadari betapa penting arti hadirnya mereka dalam hidup ini ketika mereka berada dekat dengan kita. Kita baru merasakan sekali arti hadirnya mereka ketika kita berada jauh dari mereka. Hal inilah yang sekarang saya alami.
Dulu ketika kami masih hidup bersama dengan ayah, ibu dan seluruh kakak ku, terkadang saya merasa tidak betah dengan suasana dan kondisi di rumah. Apalagi ketika saya sedang punya masalah atau terjadi perselisihan dengan kakak-kakakku atau dengan orang tuaku. Rasanya ingin jauh dari rumah dan malas untuk bertemu dengan mereka. Akan tetapi semuanya kini telah berubah. Kini saya merasa merindukan masa-masa di mana saya masih berkumpul dengan mereka semua.
Saya mulai merasa kehilangan mereka satu persatu ketika kakakku yang kedua (perempuan) menikah dan menetap di luar negeri. Kebetulan kakak perempuan ku diberikan Allah SWT jodoh suami berkebangsaan warga negara asing. Lalu diikuti oleh kepergian orang tuaku yang memutuskan untuk pindah dari Jakarta ke kota tempat kelahirannya setelah beliau pensiun dari pekerjaannya. Tentu ini merupakan keputusan yang tidak mudah bagi kedua orang tuaku untuk meninggalkan anggota keluarganya di Jakarta. Dan beberapa waktu kemudian kakak pertamaku menikah dan memutuskan untuk tinggal di rumahnya sendiri yang tidak jauh dari rumah orang tuaku di Jakarta yang kini saya tempati sendiri. Bahkan baru-baru ini kakak terakhirku menikah dan memutuskan untuk tinggal di Yogyakarta merintis usaha di sana.
Sekarang saya sangat merindukan kondisi seperti waktu kami masih bersama. Saya rindu dengan suasana ketika saya masih bisa bercanda dengan mereka, ketika kami ribut-ribut kecil, ketika kami sholat berjamaah dan terutama ketika hari raya tiba. Karena saat ini belum tentu kami dapat berkumpul bersama seluruh anggota keluarga ketika hari raya tiba. Betapa penting arti hadirnya mereka semua dalam setiap aktivitas yang kita lakukan. Mereka dapat memberikan semangat dan energi baru ketika mungkin semangat dan energi yang kita miliki sudah habis. Memang banyak sekali hikmah yang dapat saya ambil dari kondisi saya sekarang ini. Saya menjadi lebih mandiri dan lebih tegar, akan tetapi saya tetap membutuhkan kehadiran, semangat dan dukungan dari mereka. Meskipun saya yakin di manapun mereka berada mereka akan selalu mendukung dan mendoakan saya.
Memang waktu yang telah berlalu tidak dapat diputar kembali. Oleh karena itu manfaatkanlah waktu kalian untuk berkumpul, bercanda, berkomunikasi dan saling menyayangi dengan seluruh anggota keluarga ketika kalian masih diberikan kesempatan oleh Allah berkumpul bersama keluarga. Karena suatu saat nanti mungkin kalian tidak akan bisa merasakan nikmat yang sangat berharga itu lagi. Karena suatu saat nanti setiap insan harus menjalani kehidupannya masing-masing. Ya, sekali lagi betapa penting arti hadirnya mereka dalam hidup kita ini yang mungkin sering tidak kita sadari. Semoga Allah SWT selalu menyatukan hati-hati ini dalam kasih sayang dan ridho-Nya. Amin…