Eramuslim.com – Siapa yang belum pernah mendengar kisah Sa’ad bin Abi Waqqas? Meski sepintas, kamu pasti pernah mendengarnya kan? Ya, ia adalah salah satu sahabat nabi yang dijamin masuk surga.
Bernama lengkap Sa’ad bin Abi Waqqas bin Wuhaib bin Abdi Manaf, ia masih memiliki hubungan kekerabatan dengan Rasulullah shalallahu ‘alaihi wassalam.
Kakeknya yang bernama Wuhaib merupakan paman Aminah binti Wahab yang merupakan ibunda dari Rasulullah itu sendiri. Sebagai sosok sahabat sekaligus paman, ia sangat dibangga-banggakan oleh Rasulullah, lho.
Memeluk Islam pada usia 17 tahun, Sa’ad termasuk golongan orang yang pertama-tama masuk Islam (Assabiqunal Awwalun). Ia merupakan sahabat yang mendapatkan banyak keutamaan, salah satunya ialah doanya yang akan selalu terkabul.
Memiliki kecintaan yang sangat kuat terhadap Allah dan Rasul-Nya, berikut ini fakta-fakta Sa’ad bin Abi Waqqas yang bakal bikin kita berdecak kagum. Simak baik-baik ya!
1. Merupakan anak bangsawan yang berasal dari Bani Zuhrah
Sa’ad bin Abi Waqqas berasal dari Bani Zuhrah dari suku Quraisy, merupakan seorang anak yang sangat disayangi orang tuanya. Ibunya merupakan seorang wanita bangsawan yang kaya raya, bernama Hamnah binti Sufyan ibn Abu Umayyah. Ibunya itu sangat setia kepada agama nenek moyangnya, yakni penyembah berhala.
Meski hidup di tengah-tengah masyarakat Makkah yang saat itu terkenal dengan praktik penyembahan berhala, Sa’ad sangat benci dengan agama nenek moyangnya itu.
2. Seorang anak yang berbakti dan memiliki akidah kuat
Sama halnya dengan para sahabat lain, memeluk Islam bukanlah hal yang mudah bagi Sa’ad karena ia juga harus menghadapi pertentangan dari anggota keluarganya. Begitu mendengar keislamannya, sang ibu menentang keras.