Menjaga Hati

AssalammualaikumWr. Wb

Dulu sebelum memutuskan untuk berhijab, mayoritas teman-teman saya adalah laki-laki. Dan rupanya kebiasaan itu masih sulit untuk sepenuhnya saya tinggalkan. Meski tidak sedekat dulu, tetap saja dibanding teman-teman akhwat saya yang lain, teman-teman saya yang laki-laki termasuk paling banyak.

Mereka memang tidak pernah macam-macam, dan cukup menghargai jilbab saya. Malah saya justru seringkali mereka jadikan tempat curhat, tempat bertanya berbagai macam masalah. Tetapi bagaimanapun antara laki-laki dan perempuan, meskipun saya berusaha untuk tidak memberi harapan apa-apa, tetap saja ada di antara mereka yang akhirnya mengatakan kalau mereka suka pada saya.

Alhamdulillah saya sudah berprinsip tidak akan berpacaran sebelum menikah dan Insya Allah prinsip itu masih saya pegang hingga saat ini. Namun saya takut jika godaan itu terus datang, ketika saya sedang futur di saat itu setan akan mampu mengalahkan saya. Saya bingung harus bagaimana. Di satu sisi saya tidak ingin memutus pertemanan dengan mereka, namun di sisi lain saya khawatir jika pertemanan itu justru merobohkan iman saya. Mohon diberikan solusi.

Jazakumullah Khairan Katsiran

Wassalammualaikum Wr Wb

Wa’alaikum salam wr wb.

Ananda Tri, berinteraksi dengan berlainan jenis apalagi dengan frekuensi yang sering lambat laun biasanya akan ada hal-hal yang mengikutinya. Seperti rasa suka bahkan perubahan fisk dan penampilan.

Oleh karena itu Islam membatasi interaksi lawan jenis karena seperti yang Anda katakan bahwa nantinya hawa nafsulah yang bermain. Mungkin Anda masih dapat bertahan tetapi teman Anda? Dan seberapa lama Anda dapat bertahan?

Mulailah Anda merubah lingkungan. Sibukkan diri Anda dalam lingkungan yang banyak muslimahnya. Dengan demikian di samping terhindar dari pontensi kemaksiatan, hal ini pula Anda menambah semangat Anda dalam beramal sholeh.

Berproseslah untuk membatasi pergaulan dengan laki-laki. Dan Anda juga dapat mengungkapkan permasalahan ini dengan tema laki-laki Anda dan mereka pasti dapat memahaminya.

Menikahlah. Dengan menikah Anda telah memberikan batasan kepada teman-teman Anda dan dapat pula melindungi Anda dari robohnya iman Anda dan tetap memperkokoh pertemanan Anda

Semoga bermanfaat

Wasalamu’alaikum