Eramuslim – Ada istilah yang mengatakan bahwa lidah tidak bertulang. Dalam Islam, ternyata perkara lidah pun menjadi pembahasan yang cukup serius.
Lidah ternyata bisa menjadi salah satu penyebab dosa-dosa. Sebagaimana dijelaskan oleh Ibnu Taimiyah dalam buku “Jagalah Lisan” yang mengungkap lima dosa-dosa yang bisa dilakukan karena kita tidak menjaga lisan. Berikut penjelasannya:
- Ucapan kesyirikan dan kekufuran
Misalnya seorang mengucapkan atas kehendak Allah SWT dan atas kehendak fulan. Sebagaimana diriwayatkan dari Hudzaifah RA, dari Nabi SAW, beliau bersabda:
“Janganlah kalian mengatakan, ”Jika dikehendaki Allah dan dikehendaki fulan.” Tetapi katakanlah, ”Jika dikehendaki Allah kemudian dikehendaki fulan.” (HR Ahmad)
- Sumpah palsu
Sumpah palsu yaitu sumpah secara dusta dengan sengaja untuk mengambil harta/hak orang lain atau untuk suatu dosa dan pengkhianatan. Diriwayatkan dari ’Abdullah bin ‘Amru RA, dia bertanya kepada Rasulullah SAW:
“Apa itu sumpah palsu?” Rasulullah SAW menjawab, “Yaitu (sumpah) yang digunakan untuk mengambil harta seorang Muslim, padahal dia dusta.” (HR Bukhari)
Sumpah palsu merupakan salah satu dosa besar. Diriwayatkan dari ’Abdullah bin ’Amru RA, dari Nabi SAW, beliau bersabda: “Dosa-dosa besar (adalah); menyekutukan Allah, durhaka kepada kedua orang tua, membunuh jiwa, dan sumpah palsu.” (HR Bukhari)