Eramuslim – SALAH satu strategi setan untuk menggagalkan rencana baik manusia adalah menakut-nakuti dengan kemiskinan.
Allah berfirman, “Setan menjanjikan (menakut-nakuti) kemiskinan kepadamu” (Al-Baqarah 268)
Kita pasti pernah merasakan, ingin bersedekah tapi merasa sayang. Ingin memberi namun tiba-tiba muncul keraguan. Ingin berbagi kebaikan namun datang bermacam bisikan. Jika dalam posisi seperti ini kita merasa takut harta akan habis jika di infakkan maka ketahuilah bahwa setan telah berhasil menakut-nakutimu dengan kemiskinan.
Jangan pernah menunda untuk berbuat kebaikan, karena setan tidak akan pernah berhenti berusaha untuk menggagalkannya. (inilah)