Eramuslim – DAJJAL, sosok menakutkan yang diriwayatkan akan datang menjelang hari kiamat. Ia datang dengan penuh ambisi untuk menggelincirkan Muslim dari apa yang diimaninya.
Sosok dajjal ini pun dikatakan memiliki kekuatan yang berbeda dari manusia, ia mampu mengeluarkan makanan dari tubuhnya, mampu menyembuhkan orang sakit dan sederet kemampuan lain yang akan membuat manusia percaya padanya.
Seperti dikutip dailymoslem, seorang siswi dari Permata Pintar, Malaysia bertanya pada Dr Zakir Naik. Ia menanyakan mengapa Dajjal diturunkan ke bumi dan mengapa Allah sebagai penguasa alam semesta termasuk Dajjal itu sendiri memberikan kekuatan luar biasa padanya?
Ternyata alasannya hanya satu, yaitu untuk menguji keimanan manusia.
Dr Zakir Naik menjelaskan bahwa semakin tinggi ujian seseorang, maka akan semakin besar pula hadiah yang didapatkannya.
Jadi, Allah semata-mata menurunkan dajjal ke bumi untuk mengetahui siapa saja yang memiliki keimanan luar biasa yang patut dibalas dengan surga. (Inilah)