Eramuslim – “Jagalah hati jangan kau kotori. Jagalah hati lentera hidup ini. Jagalah hati jangan kau nodai. Jagalah hati cahaya ilahi,” demikian lagu berjudul Jagalah Hati yang dipopulerkan oleh KH Abdullah Gymnastiar (Aa Gym).
Kini pengasuh Pondok Pesantren Daarut Tauhid itu kembali berbicara tentang hati. Aa Gym menyampaikan salah satu tanda kerasnya hati seorang Muslim adalah sulit menangis di hadapan Allah. Kemudian bisa juga sulit menangis ketika mengingat dosa-dosan sendiri selama ini.
“Tanda-tanda kerasnya hati, salah satunya adalah sulit untuk menangis ketika mengingat dosa,” demikian disampaikan oleh Aa Gym lewat akun Instagramnya beberapa waktu lalu.
Selain itu Aa Gym juga mengunggah foto yang memperlihatkan seseorang sedang tertunduk dan disertai caption tentang kerasnya hati, sebagaimana dikutip dari perkataan Ibnu Qayyim Rahmatullah.
Ibnu Qayyim Rahmatullah berkata, “Ketika mata tidak dapat lagi menangis karena takut kepada Allah, maka ketahuilah bahwa tertahannya air mata itu merupakan tanda kerasnya hati.” (Bada’iul Fawaid).
Oleh karena itu Aa Gym mengajak semua umat Muslim untuk mengobati hari, salah satu caranya adalah dengan banyak-banyak berzikir.
“Ayoo obati hati kita yang keras dengan selalu beriman kepada Allah, selalu berzikir mengingatNya,” tulis Aa Gym
Alloh Ta’ala berfirman:
وَمَنْ يُؤْمِنْ بِاللَّهِ يَهْدِ قَلْبَهُ
“Barangsiapa yang beriman kepada Allah niscaya dia akan memberi petunjuk kepada hatinya.” (At-Taghabun/64:11).
Sekarang mari kita lihat kembali sambungan lirik lagu Jagalah Hati;
“Bila hati kian bersih, berfikir pun selalu jernih
Semangat hidupkan gigih, prestasi mudah di raih
Tapi bila hati busuk, pikiran jahat merasuk
Aqhlak kian terpuruk, dia jadi mahluk terkutuk…” (Okz)