Eramuslim – KATA Syekh Sulaiman ad-Darani “Jika akhirat ada di hati, maka dunia akan mengerubunginya. Namun jika dunia ada dalam hati, akhirat tak akan mendatanginya. Itu karena akhiratlah yang mulia, sementara dunia itu hina.“
Dawuh singkat di atas menyadarkan kita bahwa prasangka kita tentang hidup nyaman bahagia seringkali keliru. Kebanyakan kita rajin dan fokus total pada urusan duniawi seakan hanya dengan cara itulah sukses bahagia akan digapai. Kita lupa bahwa ketaatan pada aturan Allahlah yang akan menjadi sebab Allah menyayangi kita dan membahagiakan kita. Allah berfirman bahwa akhirat adalah lebih utama ketimbang dunia.
Banyak di antara kita yang takut tidak hidup secara layak jika tidak bekerja penuh selama hidup. Mereka tak melihat bagaimana burung hidup damai dan tenteram serta menari di awan. Burung itu tak menghabiskan waktunya untuk bekerja. Rizkinya dijamin Allah. Mereka tidak melihat kepada kucing yang hidupnya kadang mewah walau tak bekerja sendiri. Contoh ini hanya sebagai perenungan bahwa rizki dalam kehidupan ini tak semuanya dan selalu karena kerja sendiri. Siapa yang beriman dan bertawakkal kepada Allah, yakinlah selalu ada jalan hidup.
Jadi, jangan takut menderita karena fokus pada urusan akhirat. Demikian juga, jangan merasa aman karena telah fokus bekerja untuk dunia. Ikuti firman Sang Pengatur alam, teladani manusia paling mulia di seluruh alam, Rasulullah Muhammad SAW. (Inilah)