Kejahatan-Kejahatan Setan

Eramuslim.com – Setelah diusir dari surga karena menentang perintah Allah Ta’ala untuk sujud kepada Nabi Adam ‘Alaihis salam sebagai penghormatan, setan menjadi makhluk yang dijamin tersesat dan penghuni neraka yang abadi. Lantaran itu pula, setan menjadi sebab atas segala bentuk kerusakan di muka bumi ini. Baik yang dilakukan oleh mereka secara langsung atau melalui tangan-tangan manusia yang telah menjadi budaknya.

Kejahatan-kejahatan setan amatlah tersembunyi. Selain tidak terindra, kejahatan itu dibisikkan ke dalam dada dalam bentuk yang amat samar. Bahkan, atas tipu muslihatnya yang keji, bisikan kejahatan itu dibungkus dengan amat rapi hingga terlihat seperti kebaikan.

Kejahatan setan yang pertama adalah kesombongan. Ia menolak perintah Allah Ta’ala karena merasa lebih baik dari makhluk-Nya yang lain. Kesombongannya pun bertambah ketika menolak untuk mengakui kesalahannya. Padahal, sombong adalah selendang Allah Ta’ala yang haram dikenakan oleh siapa pun makhluk-Nya di dunia ini.

Seperti halnya setan, maka manusia yang bersifat angkuh pun bisa mengalami nasib serupa ketika tidak mengakui kesalahan diri dan bertaubat dengan sungguh-sungguh. Sebab, sekecil apa pun, saat kesombongan bersemayam di dalam kalbu, maka tiada balasan yang tepat baginya kecuali siksa neraka yang menyala apinya.