Eramuslim.com – Kepada Ummul Mukminin Aisyah binti Abu Bakar ash-Shiddiq, Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wa sallam sering bertanya, “Apa yang engkau lakukan dengan bait-baitmu?”
“Bait mana yang engkau maksud? Karena baitnya banyak.” jawab Aisyah dengan tanya memastikan.
“(Bait) tentang bersyukur,” jelas Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wa sallam.
“Baiklah,” jawab Ummul Mukminin Aisyah Radhiyallahu ‘anha, “demi bapak dan ibuku.”
Kemudian, salah satu penghulu para bidadari surga ini membaca syair yang dia pelajari dari penyair.
Angkatlah orang yang lemah, karena kelemahannya tidak menular kepadamu
Suatu ketika, buahnya kan merayap menggapaimu
Membalasmu atau memberikan pujian
Dan orang yang memujimu
Karena perbuatan baik yang engkau lakukan
Laiknya orang membalas
Sesungguhnya dermawan mulia, jika engkau ingin bergantung kepadanya
Tidaklah talinya yang kuat (menjadi) rapuh kaubuat