7 Keutamaan Membaca Alquran Setiap Hari

3. Mendapatkan ketenangan hati

Sebagaimana dituangkan dalam surah Al-Isra [17] ayat 82 bahwa Alquran diturunkan Allah SWT untuk menjadi obat segala macam penyakit kejiwaan. Sehingga keutamaan membaca Alquran di rumah ataupun di masjid akan mendapatkan ketenangan jiwa.

4. Mendapat Pertolongan Allah SWT di hari Kiamat

Keutamaan membaca l Alquran dengan tartil akan mendapatkan syafaat (pertolongan) pada hari Kiamat.

5. Dipermudah Ketika Menghadap Allah

Memperbanyak membaca Alquran akan mengantarkan kemudahan ketika kita menghadap Allah SWT.

6. Malaikat Hadir ditempat Tinggal Pembaca Alquran

Rumah yang dibuat untuk membaca Alquran akan dihadiri malaikat. Penghuni rumah akan merasakan bahwa rumahanya menjadi luas.

7. Ditempatkan Bersama Malaikat

Dikutip dalam islam.nu.or.id, orang yang mahir membaca Alquran nantinya akan ditempatkan bersama malaikat-malaikat pencatat yang patuh kepada Allah yang selalu berbuat kebaikan.

Menurut al-Qurthubi sebagaimana dikutip dalam kitab Fathul Bârî, yang dimaksud mahir di sini adalah orang yang cerdas, maksudnya, hafalan dan tajwidnya sama-sama mempunyai kualitas bagus, tidak perlu mengulang-ulang. (dtk)