Setelah khutbah selesai, ada baiknya semua jamaah tidak beranjak dahulu. Lebih baik jika seluruh jamaah melakukan musfofahah atau saling bersalaman dengan membuat formasi yang rapi (tidak berjubel) sambil sama-sama mengumandangkan shalawat.
Lalu selama tiga hari setelahnya (sampai selepas salat Ashar di tanggal 13 Dzulhijah), ada kesunnahan membaca takbir sehabis salat lima waktu ataupun sehabis melakukan shalat sunah. (Okz)