Washington Times: Serius Perangi ISIS, Pentagon Akan Tambah Penasehat Militer Ke Irak

amerika armySurat kabar Washington Times mengungkapkan bahwa Departemen Pertahanan AS (Pentagon) akan menambah jumlah perwira elit mereka di Irak, sebagai rangkaian dalam melatih pasukan pemerintah Baghdad dalam memerangi milisi Sunni.

Menurut penuturan Direktur program pelatihan AS di Irak, Letjen John D. Johnson, kepada Washington Times, “Kami akan membantu pelatihan pasukan militer Irak dan bagaimana mereka harus berperang seperti yang kita lakukan di Afghanistan dan Irak pada waktu sebelumnya.”

Letjen John menambahkan “AS kini sedang mengevaluasi apa saja yang akan dibutuhkan mereka setelah sebelumnya mendapat pelatihan, tentunya ini untuk menentukan jenis pelatihan dan bantuan apa saja yang akan diberikan AS kepada pasukan pemerintah Irak.”

Tercatat lebih dari 600 penasehat militer AS kini telah bertugas di Irak untuk melatih pasukan pemerintah, sebagian besar mereka berada di ibukota Baghdad dan Arbil, sebelah utara Irak. (Almasryalyoum/Ram)