Eramuslim – Sebuah video rekaman yang baru diunggah pemuda Saudi menjadi perbincangan hangat di dunia maya, setelah memperlihatkan Raja Salman bin Abdul Aziz sedang melakukan ibadah Tawaf tanpa adanya kawalan khusus dari pasukan pengawal raja.
Dalam rekaman berdurasi sekitar 1 menit lebih tersebut nampak Raja Salman tidak segan menyalami sejumlah orang yang ingin berjabat tangan dengannya, tanpa adanya halangan dari pasukan khusus yang mengawal Raja Saudi.
Belum ada penjelasan kapan video ini di ambil, akan tetapi sejumlah pengamat memperkirakan bahwa video ini direkam saat beliau telah menjadi raja Saudi menggantikan saudaranya yang telah meninggal pada akhir Januari lalu.
Video ini sendiri baru diunggah di Youtube pada Kamis siang waktu Saudi, oleh netizen dengan akun Mahmoud Arafat. (Dostor/Ram)
Berikut cuplikan video tersebut;
https://www.youtube.com/watch?v=4f6mBAYgXNg