Eramuslim – Presiden Recep Tayyip Erdogan menyatakan bahwa negaranya siap untuk membangun sebuah masjid di kota Havana, Kuba, sama seperti Masjid Ortakoy yang berada di kota Istanbul, Turki.
Pernyataan ini disampaikan Presiden Recep Tayyip Erdogan selama kunjungannya ke Kuba dalam acara kunjungan Turki ke wilayah Amerika Latin, seperti dilansir kantor berita Anatolia.
Dalam pernyataannya, Erdogan mengatakan, “Turki ingin membangun penuh Masjid di kota ini. Kami siap untuk menyediakan seluruh dana untuk proyek pembangunan ini.”
Pemerintah Kuba sendiri menyatakan menanggapi positif permintaan pemerintahan Turki tersebut.
Perlu diketahui bahwa pada bulan November tahun 2014 lalu, Erdogan mengatakan dalam sebuah pertemuan puncak di Istanbul bahwa Seorang pelaut Islam telah menemukan benua Amerika pada abad kedua, di tahun 1178 Masehi, yaitu 300 tahun sebelum pelaut asal Italia, Christopher Columbus, menemukan benua tersebut pada tahun 1492.
Recep Tayyip Erdogan mengatakan, “Christopher Columbus dalam buku hariannya menyatakan bahwa dirinya melihat keberadaan sebuah masjid di atas sebuah gunung di Kuba.”
“Dan kini, waktu kita untuk membangun kembali masjid di atas gunung tersebut,” ujar Erdogan. (Skynewsarabia/Ram)