Soal Salam, Guntur Romli Minta MUI Pindah ke Arab Saja

Eramuslim – Politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Mohamad Guntur Romli menilai imbauan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jatim terkait pengucapan salam lintas agama dalam sambutan acara resmi justru menebar kecurigaan.

Menurutnya, MUI semestinya memperkuat toleransi antar umat agama, bukannya membuat gaduh dengan imbauan baru. Pasalnya, lembaga tersebut merupakan bagian dari Indonesia yang menjunjung tinggi asas keberagaman.

Pernyataan itu disampaikan Guntur Romli melalui jejaring pribadinya @GunRomli, sebagai tanggapan artilel berjudul “Ini Imbauan MUI Jatim soal Pejabat Tak Gunakan Salam Pembuka Semua Agama”.

“MUI Jatim ini hanya menebar kecurigaan, harusnya dikuatkan kerukunan umat beragama bukan malah adu domba. Ingat di MUI itu dari Indonesia, asas keindonesiaan yang harus diprioritaskan,” cuit Gun Romli, Senin (11/11/2019).