Eramuslim – Arab Saudi diperkirakan akan dilanda cuaca dingin ekstrem pekan ini. Otoritas Umum Meteorologi dan Perlindungan Lingkungan Kerajaan memprediksi bahwa wilayahnya akan dilanda suhu udara dingin dengan tingkat kerendahan signifikan yang mencapai di bawah nol derajat celcius.
Dilansir dari Al-Arabiya, Senin (4/12), cuaca dingin akan mempengaruhi beberapa wilayah terutama di bagian utara Saudi, yakni Tabuk, Jouf dan Hail. Cuaca dingin ekstrem diperkirakan akan terjadi dimulai pada hari Rabu (6/12) dan akan berlanjut ke wilayah utara dan timur pada Kamis (7/12) mendatang.
Cuaca dingin ekstrim diperkirakan mempengaruhi wilayah pusat, timur dan barat Kerajaan pada hari Kamis.
Badan meteorologi menunjukkan suhu rendah ini akan disertai angin disertai pasir dan debu sehingga bisa membatasi jarak pandang. Kecepatan angin diprediksi akan mencapai lebih dari 45 Km per jam. Angin itu bisa berubah menjadi badai pasir dengan jarak pandang kurang dari satu kilometer. (Alarabiya/Ram)