Surat Osama bin Laden “Letter to America” Viral di Amerika, Banyak Remaja Ikut Membenarkan Isinya

eramuslim.com – Surat yang ditulis oleh pendiri Al Qaeda, Osama bin Laden viral di media sosial, khususnya di antara warganet Amerika.

Surat berjudul “Letter to America” itu viral di TikTok sejak awal pekan ini. Surat itu ditulis oleh bin Laden setelah serangan 11 September 2001 atau 9/11.

Surat tersebut sempat diunggah oleh The Guardian, namun kemudian dihapus dengan alasan antisemit.

Dalam surat tersebut, bin Laden memberikan alasan pembenaran atas serangan 9/11. Ia menyebut Amerika telah mensponsori kekerasan terhadap umat Islam di Palestina, Somalia, Chechnya, Kashmir, dan Lebanon. Bahkan sanksi ekonomi terhadap Irak membuat banyak orang kelaparan.

Secara khusus, bin Laden mengutuk AS karena mendukung Israel dalam menduduki Palestina. Padahal hal itu melanggar hukum internasional.

Surat tersebut tampaknya mendapat banyak perhatian dari kalangan anak muda Amerika. Banyak dari mereka membenarkan pernyataan bin Laden dan lebih bersimpati pada Palestina.

Bahkan di TikTok, tagar #LettertoAmerica menjadi viral. Namun pihak TikTok dengan segera menghapus video-video yang berkaitan dengan tagar tersebut.

 

(Sumber: RMOL)

Beri Komentar