Sunday Telegraph : Mulai Fokus Ke Wilayah Asia Pasifik, AS Serahkan Keamanan Timur Tengah Kepada Inggris Dan Perancis

kapal perusak inggrisSurat kabar Sunday Telegraph menyebut perjanjian pembangunan pangkalan laut Inggris di pelabuhan Mina Salman, Bahrain, adalah upaya negeri ratu Elizabeth tersebut kembali bercokol di Timur Tengah.

Dalam kerjasama yang ditandatangani oleh Menlu Bahrain, Sheikh Khaled bin Ahmed Al Khalifa, dengan Menlu Inggris, Philip Hammond, di kota Manama, menyatakan bahwa militer Inggris akan menempatkan 4 kapal perang berjenis pemburu di pelabuhan Mina Salman.

Sementara itu Menlu Inggris, Philip Hammond, mengungkapkan bahwa Inggris dan Perancis akan bergerak lebih luas untuk menerima tanggung jawab keamanan di wilayah Timur Tengah, bertepatan dengan meningkatnya fokus Amerika Seikrat di wilayah Asia.

Hal senada juga diungkapkan Menteri Pertahanan Inggris, Michael Fallon, yang mengatakan “sementara Amerika Serikat lebih terfokus pada wilayah Asia dan Pasifik, Inggris dan mitranya di Eropa akan menerima beban keamanan yang lebih di wilayah Teluk, Timur Tengah dan Afrika Utara,” seperti dikutip wartawan Sunday Telegraph, Richard Spencer.

Menurut Menhan Inggris ini, langkah tersebut akan membantu armada negaranya untuk menjaga stabilitas di kawasan Teluk. (Rassd/Ram)