30 Imam asal Aljazair menuding pihak Universitas Al Azhar sengaja melakukan tindakan curang dengan tidak menaikan mereka dalam ujian kenaikan tingkat program pasca sarjana.
Dalam keterangan yang dibacakan pada hari Sabtu (06/09) kemarin, 30 imam tersebut menuding para profesor Al Azhar memiliki penilaian sendiri tanpa adanya standar pasti dalam penilaian ujian di program pasca sarjana Al Azhar.
Mereka juga meminta Kementerian Agama AlJazair campur tangan untuk dapat memasukan mereka kembali ke Universitas Al Azhar atau sejumlah universitas lain di dalam dan luar negeri Aljazair.
Sebanyak 48 imam diberikan beasiswa Kementerian Agama Aljazair untuk melanjutkan studi di Universitas Al Azhar pada tahun 2013 lalu, hanya 18 diantara mereka yang berhasil melanjutkan ke tingkat selanjutnya.
Perlu diketahui bahwa sistem penilaian program pasca sarjana dan doktoral di Al Azhar University diserahkan langsung kepada masing-masing profesor. Tidak ada standar penilaian pasti dalam program lanjutan setelah program s1 tersebut. (Rassd/Ram)