Organisasi Al Qaeda di Suriah mengumumkan sebanyak 4 hingga 5 ribu orang pejuang di Suriah berasal dari Eropa dan memegang paspor wilayah Schengen, seperti turut dilansir oleh badan intelijen Belgia.
Surat kabar Le Soir Perancis pada terbitan hari Jumat (27/12) kemarin menyatakan bahwa “kelompok jihadis dari wilayah Flemish, Belgia, ikut berperang di Suriah dan mengambil bagian dalam beberapa serangan pada beberapa pekan terakhir di Irak.”
Sumber intelijen Belgia melansir bahwa organisasi Al – Qaeda memiliki antara 4 sampai 5 ribu pejuang jihad di Suriah, dan mereka semua memiliki paspor wilayah Schengen, Eropa.
Pihak intelejen Belgia memperkirakan bahwa ada sekitar 200 orang yang membawa paspor Belgia ikut berjuang di Suriah sejak tahun 2011 lalu, sekitar 20 orang diantaranya tewas dalam kurun waktu satu tahun terakhir. (almasryalyoum/lndk)