Presiden baru Turki, Recep Tayyip Erdogan, menyatakan bahwa negaranya siap untuk memberikan dukungan militer atau logistik bagi aliansi internasional dalam kampanye terhadap milisi Organiasi Islam Irak dan Suriah (ISIS).
Dalam keterangannya di depan wartawan Amerika, Erdogan mengatakan “Turki siap memberikan dukungan yang diperlukan dalam kampanye tersebut, baik dukungan militer ataupun logistik,” seperti dilansir kantor berita Anatolia dan stasiun televisi NTV.
Hal senada juga dilontarkan Menlu Turkis Mevlut Cavusoglu dalam pertemuannya dengan Menlu AS John Kerry. Dalam pertemuan tersebut, Menlu Turki mengatakan “Turki kini bagian dari anggota koalisi internasional sepenuhnya, dan kami akan berada di jajaran terdepan.”
Sebelumnya sebanyak 49 warga Kurdi Turki yang di culik sejak bulan Juni lalu di kota Mosul, Irak, telah dibebaskan dalam pertukaran tawanan dengan puluhan pejuang ISIS yang ditangkap militer Turki. (Rassd/Ram)