Dan mereka berkata, “Segala puji bagi Allah yang telah Memenuhi janji-Nya kepada kami dan telah Memberikan tempat ini kepada kami sedang kami (diperkenankan) menempati surga di mana saja yang kami kehendaki.” Maka (surga itulah) sebaik-baik balasan bagi orang-orang yang beramal. Dan engkau (Muhammad) akan melihat malaikat-malaikat melingkar di sekeliling Arasy, bertasbih sambil memuji Tuhan-nya; lalu diberikan keputusan di antara mereka (hamba-hamba Allah) secara adil dan dikatakan, “Segala puji bagi Allah, Tuhan seluruh alam.” (QS.Az-Zumar : 74-75)
Penutup Doa Ahli Surga
Dan penutup doa mereka ialah, “Al-hamdu lillahi Rabbil alamin”. (segala puji bagi Allah Tuhan seluruh alam).(QS.Yunus : 10)
Alhamdulillah adalah pujian kepada Allah karena tidak ada yang layak dipuji di dunia hingga akhirat nanti kecuali Allah Sang Pemberi Nikmat.
“Dan Dia-lah Allah, tidak ada tuhan (yang berhak disembah) selain Dia, segala puji bagi-Nya di dunia dan di akhirat, dan bagi-Nya segala penentuan dan kepada-Nya kamu dikembalikan.” (QS.Al-Qashas : 70). Semoga kita termasuk orang-orang yang bersyukur. (Inilah)