Persiapan Invasi Darat, Pentagon Siap Kirim Ratusan Rudal Hellfire Ke Irak

pentagonEramuslim – Departemen Pertahanan Amerika Serikat (Pentagon) mengumumkan niatnya untuk memberikan bantuan militer sebesar 18 juta dolar AS, sebagai persiapan invasi darat koalisi internasional dalam bulan April atau Mei mendatang.

Dalam pernyataannya jubir Pentagon, Steve Warren, pada hari Selasa (24/02) kemarin di ibukota Washington mengatakan, “Pemerintah AS akan mengirimkan 232 rudal Hellfire ke Irak dalam bulan Februari ini.”

Steve Warren menambahkan, “Sedangkan 250 kendaran lapis baja dan anti ranjau akan dikirimkan militer AS pada bulan Maret mendatang.”

“Bantuan tersebut juga termasuk 10 ribu teropong malam, yang merupakan bagian dari perjanjian militer dengan Baghdad,” ungkap Steve Warren.

Sementara itu seorang pejabat Komando Pusat Angkatan Darat AS mengatakan pada pekan lalu bahwa tentara AS dan koalisi internasional akan segera mulai melatih pasukan pemerintah, yang akan dipersiapkan dalam invasi darat gabungan koalisi internasional di Irak. (Alarabiya/Ram)