Perdana Menteri Inggris, David Cameron, memperingatkan pemerintah Israel untuk bersikap tenang dalam menanggapi kasusu pembunuhan 3 warga yahudi dan menyerukan para pemimpin Israel untuk berhati-hati dalam mengambil kebijakan demi menghindari ketegangan yang semakin meningkat di Timur Tengah.
Pasca bertemu dengan anggota British House of Commons (parlemen Inggris) pada Rabu (02/06) sore, PM David Cameron menyatakan “Saya pikir penting bagi Inggris untuk berdiri di samping Israel mengejar mereka yang bertanggung jawab atas tindakan tersebut dan membawanya ke pengadilan.”
Ia menambahkan “penting bagi Israel melakukan semua operasi keamanan dengan hati-hati untuk menghindari eskalasi lebih lanjut dalam situasi tersebut.”
Sebelumnya Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu telah bersumpah akan menggelar operasi lebih lanjut kepada Hamas yang dituding bertanggung jawab atas penculikan dan pembunuhan tersebut.
Hamas sendiri menuding hilangnya 3 pemuda Yahudi bermuatan politik agar Israel dapat menggelar operasi militer di wilayah Tepi Barat dan Jalur Gaza. (Dostor/Ram)