Eramuslim – Analis politik Timur Tengah, Dr Mohamed Labib, menyebut peran aktif Jordania dalam perang melawan mujahidin negara Islam di Suriah dan Irak dapat menyebabkan negara tersebut menuju jurang kehancuran.
Pernyataan ini dilontarkan Dr Mohamed Labib dalam artikelnya di surat kabar “Opini Today” menanggapi peran intensif Jordania dalam stabilitas keamanan regional kawasan Timur Tengah.
Dr Mohamed Labib mengatakan, “Jika pembunuhan pilot Moaz Kasasbeh menjadi alasan pemerintah Jordania untuk membalas dendam terhadap organisasi mujahidin asal Irak tersebut mendorong stabilitas keamanan Yordania menuju jurang kehancuran.”
“Ingat kita harus mewaspadai aksi balasan mereka jika Jordania terus memainkan perannya di kawasan regional atas nama balas dendam warganya yang di eksekusi mati Negara Islam, sebuah situasi yang dialami oleh negara-negara tetangga Jordania,” tambah Dr Mohamed Labib.
“Ini tentunya juga akan mempengaruhi stabilitas keamanan di negara-negara tetangga Jordania,” jelas Dr Mohamed Labib. (Rassd/Ram)