Bendung Arus Pengungsi Timur Tengah, Hungaria Berencana Kerahkan Tentara Di Sekitar Wilayah Perbatasan

perbatasan Serbia-hungariaEramuslim – Juru bicara pemerintah Hungaria, Zoltan Kovacs, mengatakan bahwa negaranya berencana menggunakan tentara untuk mencegah masuknya arus pengungsi ilegal asal Timur Tengah yang semakin meningkat dalam kurun waktu 1 bulan terakhir.

Dalam pernyataannya pada hari Rabu (26/08) kemarin, Zoltan Kovacs mengatakan, “Kami berencana menggunakan tentara untuk mencegah masuknya pengungsi dari wilayah selatan Hungaria, akan tetapi itu semua membutuhkan izin dari parlemen yang akan dibahas dalam pertemuan di pekan depan.”

Tercatat di hari Rabu kemarin, pihak kepolisian Hungaria menangkap setidaknya 2.533 pengungsi yang menyeberang dari wilayah perbatasan Serbia pada hari Selasa (25/08) kemarin, setelah pada hari Senin (24/08) sebelumnya mengamankan 2093 pengungsi asal Timur Tengah dan Afrika. (Shorouk/Ram)