Zionis Israel Umumkan Bangun 2.000 Pemukiman Ilegal Yahudi Baru di Timur Al Quds

Eramuslim – Dalam 2 pekan mendatang pemerintah Yerusalem Yahudi akan mengumumkan pembangunan 2 ribu lebih pemukiman baru di lingkungan timur Al Quds, seperti dilansir surat kabar berbahasa Ibrani “Haaretz” dalam terbitannya hari Senin (3/07).

Rencananya pembangunan ini akan menggusur sejumlah keluarga Palestina di lingkungan Sheikh Jarrah, serta sebuah sekolah yang dijadikan tempat anak-anak menimba ilmu.

Entitas pendudukan Zionis Israel mengkalim secara sepihak bahwa rumah-rumah dan tempat tinggal warga Palestina di Sheikh Jarrah dimiliki oleh orang-orang Yahudi sebelum tahun 1948. Klaim yang tidak terbukti kebenaranya.

Sementara itu Kementerian Luar Negeri Palestina dalam pernyataannya pada Selasa (4/07) pagi mengecam keras RUU “Pencegahan Meninggalkan Al Quds” yang kini dibahas Komite Kementerian Israel, yang akan mengabadikan dominasi pendudukan Zionis atas kota suci umat Islam.

Perlu diketahui bahwa pembangunan pemukiman di sekeliling wilayah Yerusalem adalah bagian dari rencana Yahudisasi Zionis Israel untuk mengelilingi dan menghilangkan jati diri Islam dan Arab dari kota suci Al Quds. (Skynewsarabia/Ram)