Vatikan Undang Ulama Syi'ah dan Rabbi Yahudi Hadiri Sinode Timur Tengah

Seorang ulama Syi’ah senior Iran dan rabbi Yahudi termasuk di antara beberapa tamu yang diundang oleh Paus Benediktus XVI untuk menghadiri sinode Timur Tengah yang dimulai pada tanggal 10 Oktober mendatang, kantor berita i.media mengatakan Selasa kemarin (5/10).

Para "tamu istimewa" ini akan menghadiri sinode yang diadakan di Vatikan yang akan dimulai 10 hingga 24 Oktober untuk membahas masalah Timur Tengah.

Hal ini akan menjadi pertama kalinya bahwa perwakilan Yahudi dan Syi’ah ikut ambil bagian dalam sinode yang sama, lapor i.media kata, meskipun menambahkan bahwa para tamu belum tentu semua akan saling bertemu.

Untuk mewakili kelompok Syi’ah, Vatikan telah mengundang profesor hukum Ayatollah Sayyed Mostafa Mohaghegh Damad dari ulama Syi’ah Iran, dan Muhammad Sammak, sekretaris jenderal Komite Muslim-Kristen untuk Dialog.

Untuk kehadiran Yahudi, Vatikan telah meminta rabbi David Rosen kepala hubungan antar-agama dari departemen komite internasional Yahudi, dan dia menyatakan bisa hadir di sinode pada tanggal 13 Oktober. Kepala Rabbi Shear-Yashuv Cohen dari Haifa Israel juga akan hadir.

Dalam sebuah dokumen kerja yang dirilis di sinode pada bulan Januari lalu, pejabat gereja Katolik Roma telah mengatakan umat Kristen dan Muslim harus bekerja sama untuk melawan ekstremisme Islam.(fq/kj)