Seorang warga Israel tewas dan dua orang luka-luka akibat tembakan roket, dari berasal dari wilayah Jalur Ghaza. Roket itu menghantam sebuah pabrik di kawasan Nir Oz Kibbutz, selatan Israel pada Kamis (5/6) pagi.
Hamas mengklaim bertanggung jawab atas tembakan roket tersebut. Serangan roket Hamas terjadi setelah sebelumnya pasukan Zionis Israel menggelar operasi militer ke Jalur Ghaza dengan mengerahkan tank-tank tempurnya ke timur kota Khan Younis di selatan Ghaza.
Saksi mata mengatakan, tank-tank Israel merangsek masuk hanya beberapa ratus meter dari tanah pertanian warga Ghaza. Sementara di langit pesawat-pesawat tempur Israel berseliweran. Dalam operasi itu, buldoser-buldoser dan pasukan darat Israel merusak lahan-lahan pertanian dan melepaskan tembakan dari senjata beratnya ke rumah-rumah penduduk. (ln/albw)