Presiden Israel Shimon Peres mengatakan bahwa dia menentang adanya deklarasi sebuah negara Palestina yang merdeka pada September mendatang, mengklaim bahwa pendirian negara Palestina merdeka tidak akan mengakibatkan penyelesaian konflik antara Palestina-Israel.
Peres dikutip oleh Jerusalem Post pada hari Senin kemarin (9/5) mengatakan bahwa desakan Otoritas Palestina kepada PBB pada bulan September untuk meminta pengakuan resmi negara Palestina tidak akan menyelesaikan konflik.
Dia mengatakan dirinya dengan tegas menolak langkah sepihak yang dilakukan oleh Palestina yang akan memerdekakan diri.
Peres mengatakan bahwa ia menerima dan akan mengakui sebuah negara Palestina dalam kaitannya warga Palestina mengakui kebutuhan keamanan Israel.
Dia mengatakan bahwa kedua belah pihak, Israel dan Palestina, harus sepakat pada gagasan pertukaran lahan untuk menjamin tetap dipertahankannya blok pemukiman Yahudi di bawah kedaulatan Israel dan menjaga kebutuhan keamanan Israel. (fq/pic)