Situs Amerika “Monitor” mengungkap adanya koordinasi antara Mesir dan Israel untuk melenyapkan Hamas dan meletakkan Jalur Gaza dibawah kendali otoritas Palestina Mahmoud Abbas.
Situs tersebut menyatakan,”Mesir dan Israel berencana untuk melenyapkan Hamas dan jalur Gaza akan dimasukkan di bahwa kendali Otoritas Palestina yang dipimpin oleh Mahmoud Abbas.
Monitor juga menyatakan bahwa pemerintah kedua Negara menganggap bahwa sudah waktunya untuk mengaktifkan kembali Otoritas Palestina dan meninjau kembali control terhadap jalur Gaza. Ia menunjukkan bahwa ini akan terjadi setelah serangan untuk menghancurkan Hamas.
Ia melanjutkan,”Kebijakan Konvensional di Israel menyatakan bahwa Gaza dalah kubu Hamas, dan bahwa semua penduduk di sector ini mendukung gerakan perlawanan ini. Dan sekarang masa depan terlihat lebih suram bagi rakyat Gaza serta bagi orang Yahudi.
Situs ini mengungkap bahwa ada kerjasama strategis antara Israel dan Mesir serta Otoritas Palestina, ia menunjukkan bahwa Mesir tidak akan membuka perbatasa rafah. Yang merupakan jalur kehidupan penting bagi rakyat Gaza, kecuali jika telah dikendalikan oleh Otoritas Palestina yang dipimpin oleh Mahmoud Abbas. (hr/im)