Seorang juru bicara sayap bersenjata Hamas mengatakan pada hari Minggu menyatakan bahwa mereka telah menangkap seorang tentara Israel dalam pertempuran di Jalur Gaza, menurut laporan Reuters.
Berbicara di sebuah stasiun televisi Hamas, juru bicara al Qassam yang bertopeng, dengan julukan nama Abu Ubaida, mengatakan “kami telah menangkap seorang tentara Zionis.”
“Prajurit Israel yang bernama Shaul Aaron telah berada di tangan Al Qassam,” tambahnya.
Seorang juru bicara militer Israel mengatakan mereka sedang menyelidiki klaim penculikan oleh Al Qassam tersebut.
Koresponden AFP mengatakan ada perayaan di jalanan kota-kota Tepi Barat Ramallah dan Hebron menyusul pengumuman milisi Ezzedine al-Qassam ‘, dan warga Palestina menembak senjata ke udara dan selebrasi bagi Hamas.
Info terakhir mengenai korban hari 13 dalam pertempuran antara Israel dan Hamas, telah 430 warga Palestina gugur dan 18 warga Israel tewas.
Al Qassam mengatakan tentara Israel itu diculik 24 jam sebelumnya saat penyergapan terhadap pasukan Israel di distrik Tuffah di tepi timur Kota Gaza.
Ada pertempuran sengit di tepi timur Gaza, Israel mengatakan Minggu bahwa 13 tentaranya telah tewas dalam kekerasan semalam.
Juru bicara Hamas Sami Abu Zuhri memuji berita dalam sebuah pernyataan, “Pengumuman oleh Al Qassam dari penangkapan seorang tentara Zionis adalah kemenangan besar sebagai balas dendam atas darah para Syuhada,” katanya.
Lebih dari 60 warga Palestina gugur di distrik Shejaiya Sabtu malam dan hingga Minggu pagi akibat tembakan tank Israel. (Arby/Dz)