Pelepasan tentara Israel – Gilad Shalit – yang ditangkap oleh pejuang Palestina harus tergantung dari pelepasan tahanan warga Palestina yang berada di penjara-penjara Israel , kata juru bicara Popular Resistance Committees (PRC) di jalur Gaza – Abu Mujahid pada hari Senin kemarin.
“Penjajah Israel mencoba untuk menghubungkan kasus Shalit ke masalah jalur penyeberangan dan bantuan kemanusiaan dan mereka akan gagal dengan cara tersebut,” ujar Abu Mujahid. “ Mereka juga sedang mencoba mengancam untuk menghubungkan hal tersebut dengan masalah pengiriman bahan bakar ke Gaza, tapi kebijakan ini juga akan mengalami ke gagalan.”
Sementara Israel membuat manuver usaha untuk membebaskan Shalit, tapi mereka belum ada tindakan yang konkrit untuk melepaskan para tahanan Palestina yang berada di penjara mereka.
Komentar Abu Mujahid ini muncul untuk merespon laporan terbaru Israel yang mencoba mengancam untuk tidak mengirimkan bahan bakar ke Gaza sampai Shalit dibebaskan. (fq/mna)