Eramuslim.com – PERISTIWA pertemuan Anies dan Surya Paloh tentu mengecewakan banyak pihak, seperti juga pertemuan Mega dan Prabowo. Tapi poin di berita ini, Eva mengatakan bahwa Jokowi sudah bekerja keras menggalang kekuatan besar dan Surya Paloh dikecam karena tindakannya akan menciptakan polarisasi baru. Katanya, Jokowi hampir berhasil menyingkirkan sisa-sisa kelompok masyarakat, alias residual. Surya Paloh dikhawatirkan akan memayungi residu itu.
Risidu itu siapa? ummat Islam kah? lalu bagaimana dia jadi residu?
Dalam ilmu kimia dasar, setiap persenyawaan baru dari unsur-unsur yang semula, akan menyisakan sedikit bagian-bagian unsur itu yang tidak bisa lagi membentuk ikatan baru, alias jenuh. Karena Eva alumni Institute of Social Studies, The Hague, dalam ilmu sosial Durkheim mengenalkan istilah kelompok deviant, tapi itu kurang cocok juga.