Surat kabar Noon Post mengungkap file pembelian senjata dari Mesir oleh pemerintahan Tripoli untuk memerangi milisi Islam di Libya pada bulan Agustus 2013 lalu.
Dalam salinan email yang diterbitkan Noon Post, mantan Menteri Perhubungan Libya, Abdullah Atsani, secara resmi mengajukan pembelian senjata kepada pemerintah Kairo melalui Direktur internasional di Kementerian Luar Negeri Mesir .
Selain itu, salinan email tersebut juga mengungkap dukungan dan bantuan militer pemerintah Kairo terhadap pasukan mantan Mayjen Khalifa Haftar, yang melancarkan perang melawan kelompok Islamis di Libya.
Perlu diketahui sejak bulan Mei 2013 lalu, Mayjen Haftar melancarkan kudeta terhadap pemerintah terpilih Libya seperti yang terjadi di Mesir, agar dapat segera mengakhiri kekuasan milisi Islam yang ikut berjuang melengserkan kolonel Muammar Gaddafi. (Rassd/Ram)
Berikut foto foto email tersebut: