Eramuslim.com – Belum selesai polemik Ponpes Al Zaytun, jagat media sosial (medsos( kini dihebohkan dengan kemunculan aktivitas Ponpes Al Kafiyah.
Di mana makmum laki-laki berimam pada seorang perempuan dalam aktivitas menyerupai salat berjamaah.
Dalam video yang viral beredar di Instagram dan YouTub, tampak tiga orang laki-laki berdiri di belakang seorang wanita memakai burqa warna hijau.
Mereka tampak melakukan gerakan seperti salat berjamaah.
Terlihat pula tiga orang wanita berdiri di sisi kiri mereka hanya diam menyaksikan ritual tersebut.
Dalam spanduk yang terpasang di dinding bangunan, terbaca tulisan “Ponpes Al Kafiyah. Pimpinan Guru Besar Ustadzah Umariyah.”
Pada spanduk itu juga tertulis jika ponpes tersebut menerima pengobatan non medis dan membuka penerimaan santri baru.
Dan yang paling mengejutkan adalah adanya sebuah tulisan, “bisa menghapus dosa”.
Belum diketahui di mana lokasi Ponpes Al Kafiyah berada.
Sementara itu, berdasarkan penelusuran Suara.com, video itu merupaan potongan dari konten akun YouTube AL ASHNAF BANDIT PSS.
Dalam video yang diunggah 17 Juni lalu, Irfan yang memandu acara mendatangi Ponpes Al Kafiyah bersama teman-temannya.
Belum diketahui apakah cuplikan tayangan tersebut benar-benar kegiatan Ponpes Al Kafiyah. Atau hanya akting semata untuk sebuah konten video.
Sumber: suara
Yang seperti ini akan terus bertambah dengan tujuan merusak Islam. Namun jelas tak akan berhasil, karena Islam itu dijagaNya. Masih ingat bukan kasus Fatimah Waduud di luar sana; kini kan tak terdengar lagi perkembangannya. Mereka ini kafir sebenarnya, meemperolok-olok Islam, padahal mungkin bukan Islam, atau mungkin Islam tapi cinta dunia..