Tiga Fungsi Sarung, Menurut Cak Imin…

Jelaskan 3 Fungsi Sarung, Cak Imin Selepet Anies

eramuslim.com – Video kelucuan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) diunggah di media sosial X milih Anies pada Senin pagi (23/10).

Dalam video itu, Anies dan Cak Imin tampil kompak mengenakan setelan kemeja putih panjang dengan sarung, lengkap dengan peci hitam.

Keduanya lantas berbincang tentang fungsi sarung. Anies bertanya kepada Cak Imin yang merupakan alumni pondok pesantren tentang ragam kegunaan sarung.

Pertama, jawab Cak Imin, sarung berfungsi untuk sarungan atau pengganti celana panjang saat sholat atau berkegiatan sehari-hari.

Kepada Anies, Cak Imin turut mempraktikkan cara mengenakan sarung agar kuat dan rapi.

“Bisanya kepiawaian seorang santri dilihat dari kemampuannya bersarung. Semakin bagus, rapi, dan semakin kuat. Harus kuat agar tidak mudah melorot,” tegasnya.

“Kenceng itu Gus?” tanya Anies sembari menarik bagian bawah sarung yang dikenakan Cak Imin, untuk pembuktian ikatan sarung kuat.

Fungsi yang kedua, lanjut Cak Imin, sarung berfungsi untuk selimut agar tidak kedinginan dan dikeroyok nyamuk saat tidur. Ini lantaran dulu santri tidur di lantai.

Sementara fungsi yang ketiga sarung, kata Cak Imin, adalah untuk selepetan. Tanpa memberi penjelasan detail, Ketua Umum PKB itu mengambil sarung yang sudah tergulung tajam dan langsung menyelepet kaki Anies.

“Wuih, lumayan pedes ini,” kata Anies usai kaki kanannya diselepet Cak Imin.

Di akhir video ada seorang mengenakan sarung layaknya ninja lewat di depan mereka. Orang tersebut mirip tokoh-tokoh di film yang memerankan peran maling.

Amin menengok ke orang tersebut sambil menunjuk dan tertawa.

“Salah satu fungsi sarung. Nggak bahaya ta? Jadi ninja,” tutup Imin. (sumber: RMOL)

Beri Komentar