Ditengah keprihatinan musibah Situ Gintung yang terjadi pada Jum’at pagi, gagap gempita kampanye partai politik menjelang 10 hari pelaksanaan pemilu masih terus berlanjut dibeberapa daerah. Pada Senin (30/3), Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menggelar kampanye Akbar di Gelora Bung Karno, Jakarta.
Dalam pidatonya, Presiden PKS Tifatul Sembiring meminta, para kader dan simpatisan PKS untuk terus memberikan bantuan kepada warga sekitar Situ Gintung yang menjadi korban bobolnya tanggul pada Jum’at lalu.
"Seluruh kader PKS harus terlibat dalam membantu warga Situ Gintung. Alhamdulillah sudah terkumpul dana sebesar 100 juta rupiah," ujarnya.
Disamping menggalang solidaritas berupa dana kemanusiaan yang dikumpulkan pada saat kampanye, para kader dan simpatisan partai dakwah itu membacakan Al Fatihah untuk korban musibah Situ Gintung.
Pembacaan doa itu dipimpin oleh Ketua Majelis Syuro PKS KH. Hilmi Aminuddin yang diikuti oleh sekitar 100 ribu lebih massa PKS.
"Kader tidak boleh berhenti membantu korban Situ Gintung, evakuasi harus dilanjutkan sampai korban dan saudara-saudara kita disana kembali bisa sejahtera," tandasnya.
Tak berbeda dengan kampanye partai politik lainnya, PKS yang merupakan partai dakwah itu tidak hanya menghadirkan group nasyid perjuangan, tetapi juga menghadirkan group band Coklat, Gigi dan juga Ipang BIP. Bahkan, Presiden PKS Tifatul juga menjajal kebolehannya untuk berduet dengan Ipang BIP menyanyikan salah satu theme songs PKS. (novel)