Ekonomi Buruk, Sri Mulyani Bawa Nama Tuhan, Rocky Gerung: Menyerah dan Mundur Saja Bu

Hersubeno Arief menimpali dengan menduga ada sinyal lainnya. Kata dia, bukankah pernyataan Sri Mulyani berarti menunjukkan kepasrahan atau sudah menyerah.

Hal itu disambut oleh Rocky Gerung  dengan berkata bahwa seharusnya Sri Mulyani menyerah atau mengundurkan diri.

“Mestinya menyerah. Supaya religiusitasnya bisa sempurna ya menyerah, artinya mengundurkan diri. Kenapa? Karena dia sendiri bilang langit tidak merestui kan,” tukas Rocky Gerung.

“Kalau langit gak merestui ya mundur saja gak usah diputar-putar seolah kalau ngomong semacam ini langit balik merestui. Gak bisa karena langit kan punya standar nometrinya,” sambung dia.

Rocky Gerung lebih lanjut membandingkan Sri Mulyani di era SBY  dengan Jokowi. Dia mengungkit pemerintah saat ini yang menurutnya cenderung tidak dipercayai oleh publik.

“Bu Sri Mulyani dulu terkenal jaman SBY selalu pakai teori kalau orang nabung dia spent supaya ekonomi tumbuh. Tetapi penting sekarang adalah, kalau lakukan ini dalam keadaan legitimasi, itu putus karena lakukan kebijakan yang tidak populer dari segi teori market, tetapi demi menyelamatkan rakyat, itu mengandalkan rakyat masih percaya,” kata Rocky Gerung keras.

“Sekarang presiden ngomong UU ITE aja pubik gak percaya apalagi yang menyangkut tipu-tipu penyelundupan kebijakan. Kita paham itu sebagai kekacauan,” tandasnya.[sc]