Ermuslim.com- Dokter Tirta merupakan salah satu influencer yang dikenal vokal menyuarakan penanganan COVID-19 alias corona. Siapa nyana, dia sempat mengalami sejumlah peristiwa yang mengantarkannya menjadi mualaf.
Perjalanan dr Tirta menjadi mualaf salah satunya disampaikan melalui channel situs berbagi video Youtube Masjid Agung Al Azhar yang disiarkan pada 9 Mei 2020 silam.
Menurut dr Tirta, dia pernah bermimpi aneh ketika tertidur pada jam 16.00 WIB. Selain itu, dr Tirta mengaku selalu mendengar azan selama tujuh hari berturut-turut.
Hal itulah yang membuatnya kemudian mantap memeluk Islam. Ketika itu, ayahnya memang beragama Islam, sementara sang ibu beretnis Tionghoa, dan non-Muslim.
Sejak lahir, dr Tirta mengaku dirinya seorang yang atheis. Kondisi itu berlangsung sampai dirinya menginjak bangku kuliah. Sementara sang ayah sempat memintanya mengikuti agama sang ibu.